Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

MINIATUR RUMAH MULTIFUNGSI


 

Salam dan bahagia

Menurut Bapak Ki Hajar Dewantara "Pendidikan diartikan sebagai tuntunan dalam hidup tumbuhnya anak-anak; menuntun segala kodrat yang ada pada anak-anak, agar mereka dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya baik sebagai manusia maupun anggota masyarakat". Atas dasar ini lah guru dituntut untuk selalu kreatif dan inovatif dalam merancang  pembelajaran  agar murid lebih bersemangat dan bahagia dalam belajarnya.  

Menciptakan pembelajaran yang membahagiakan murid bisa dikatakan sulit karena dalam hal ini guru harus benar-benar menyiapkan persiapan yang matang. Mulai dari membuat rancangan persiapan mengajar, mencari pendekatan yang sesuai dengan kondisi murid, dan yang tak kalah pentingnya adalah membuat media atau alat peraga yang menyenangkan . 

 Alat peraga yang menyenangkan adalah alat peraga yang dapat merangsang murid untuk berpikir kritis, kreatif dan tidak mudah bosan serta fokus mencari solusi secara mandiri maupun bantuan orang lain. Murid yang merasa bahagia dalam belajar akan mampu mencapai tujuan belajar yang sudah direncanakan dengan baik. Sehingga lebih jauh murid akan bisa membangun kepercayaan dirinya. 

 

Dalam hal ini saya membuat alat peraga "Miniatur Rumah Multifungsi". Alat peraga ini multifungsi. Bisa digunakan untuk mata pelajaran Matematika dalam topik bangun datar dan bangun ruang. Selain Matematika, alat peraga ini bisa digunakan untuk mata pelajaran SBdP, Bahasa Indonesia dan IPA. Awalnya hanya iseng saja membuat rumah-rumahan tetapi kemudian timbullah inisiatif untuk dibuat alat peraga multifungsi yang bisa dibongkar pasang. Bahan pembuatan alat peraga ini adalah Styrofoam, cat, lem dan air. Sementara alat yang digunakan adalah cutter, penggaris, tembak listrik, kuas dan wadah air. 

Alat peraga ini pernah dilombakan dalam rangka lomba karya inovatif yang diadakan oleh PGRI pada tahun 2017 di tingkat kecamatan dan Kabupaten Sumenep. Alhamdulillah mendapat juara 1 pada tingkat Kecamatan Kota dan juara 2 pada tingkat Kabupaten Sumenep. 

Jayalah terus guru Indonesia!


 

2 komentar untuk "MINIATUR RUMAH MULTIFUNGSI"